![]() |
Suasana KBM SMPN 2 Serawai |
Sebagai gambaran, berikut ini beberapa informasi yang coba kami bagi mengenai SMPN 2 Serawai berdasarkan keterangan dari Kepala Sekolah SMPN 2 Serawai.
Secara geografis SMPN 2 terletak di desa Baras Nabun, Kecamatan Serawai, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat. SMPN 2 merupakan salah satu sekolah kategori terpencil di wilayah Kecamatan Serawai dan satu-satunya SMP di jalur sungai Serawai.
Gedung SMPN 2 Serawai dibangun pada tahun 2005 dan selesai pada tahun 2006 dengan bantuan hibah luar negeri dalam bentuk Blockgrant di atas tanah seluas 1,7 Ha hibah masyarakat.
SMPN 2 ini mulai beroperasional pada tahun 2006 dengan USB lengkap (ruang kelas ada 3, ruang perpustakaan, Laboratorium IPA, OSIS, Prakarya, Kesenian, BP/BK, Kantin, Ruang Kepala Sekolah, Ganti Pakaian, Ruang Guru, WC lengkap).
Pada tahun 2012 mendapat bantuan dari dana APBN Murni untuk rehabilitasi dan menambah 2 lokal baru yang untuk sementara akan dijadikan asrama bagi siswa-siswi dari jauh.
Saat ini sekolah beroperasional dengan 8 orang tenaga pendidik/guru. Guru PNS berjumlah 2 orang ditambah Kepsek, 2 orang guru kontrak daerah, dan 3 orang guru honor.
Kegiatan KBM sudah dilakukan sesuai kurikulum dan jadwal pelajaran umumnya. Walaupun berada diwilayah terpencil, bahkan ada anak-anak harus menempuh perjalanan dengan berjalan kaki selama 1 jam untuk sampai ke sekolah tetapi mereka bisa tepat waktu masuk jam 7 dan pulang jam 12:10.
Berikut ini situasi belajar siswa SMPN 2 Serawai:
Semoga dari segala keterbatasan kedepan pendidikan di daerah ini (Baras Nabun dan sekitarnya) bisa semakin berkembang dengan SMPN 2 Serawai menjadi acuannya.
semoga siswa-siswinya bisa berprestasi ya.